Seorang muslim yang ia benar-benar memahami kalimat syahadat لا إله إلا الله dan paham akan konsekuensinya tidak akan pernah terlibat dalam perayaaan orang-orang kafir dan bergembira dengannya. Baik dengan mengucapkan selamat, membantu perayaan mereka, atau hadir dalam perayaan mereka, atau ikut menjaga tempat peribadahan mereka.
Larangan Mengucapkan Selamat Hari Raya Kepada Kaum Kafir
Allah Ta'ala berfirman,
{ وَٱلَّذِینَ لَا یَشۡهَدُونَ ٱلزُّورَ.... }
"Dan orang-orang yang tidak memberikan kesaksian palsu...."
[Surat Al-Furqan: 72]
Berkata Abul 'Âliyah, Thâwus, Muhammad bin Sirin, Adh-Dhahâk, Rabî' bin Anas, dan yang lainnya rahimahumullah tentang makna "ٱلزُّورَ" yakni : Hari raya orang-orang musyrik.
( Tafsir Ibnu Katsir XI/130 cet. Dâr Thaybah)
Menurut al-Qadhi Abu Ya'la rahimahullah (w. 458 H), makna ٱلزُّورَ adalah tidak boleh menghadiri perayaan kaum musyrikin.
( Iqtidhâ ash-Shirâthil Mustaqîm li Mukhâlafati Ash-hâbil Jahîm (I/480) tahqiq Dr. Nashir bin Abdul Karim al-Aql)
Ibnul Qayyim rahimahullah berkata dalam kitabnya Ahkâm Ahli Adz-Dzimmah :
"Adapun memberi selamat terhadap perayaan-perayaan kufur yang khusus maka hukumnya haram berdasar kesepakatan (para Ulama) seperti seorang muslim mengucapkan selamat kepada mereka (orang-orang kafir) atas perayaan-perayaan mereka.... maka perbuatan ini, apabila yang mengucapkannya selamat dari kekufuran maka perbuatan ini (tetap) haram, dan kedudukannya sama seperti jika ia mengucapkan selamat kepada orang yang sujud kepada salib...."
( Lihat Ahkâm Ahli Adz-Dzimmah (I/162) cet. Dâr al-Kutub al-'Âlamiyyah)
Seorang muslim sikap loyalnya dan bencinya dibangun di atas agama. Bersikap loyal dan mencintai apa-apa yang dicintai Allah dan ia membenci serta berlepas diri dari apa-apa yang dibenci Allah. (Lihat QS. Al-Mujâdalah : 22 dan Âli-Imrân : 28)
Dan diantara yang dibenci oleh Allah adalah kekufuran dan pelakunya.
Dan sudah jelas bahwa perayaan yang dilakukan oleh orang-orang kafir mengandung kekufuran yang nyata!! Lantas bagaimana mungkin seseorang yang mengaku beriman kepada Allah dan Hari Akhir malah mengucapkan selamat atas kekufuran mereka yang mana itu sangat dibenci oleh Allah!!??
Jangan sesekali bersikap lembek dan berbasa-basi dalam beragama!!
{ وَدُّوا۟ لَوۡ تُدۡهِنُ فَیُدۡهِنُونَ }
"Mereka menginginkan agar engkau bersikap lunak maka mereka bersikap lunak (pula)."
[Surat Al-Qalam: 9]
Akan tetapi katakanlah dengan tegas,
{ لَكُمۡ دِینُكُمۡ وَلِیَ دِینِ }
"Untukmu agamamu dan untukku agamaku."
[Surat Al-Kâfirun: 6]
Bogor, 17 Desember 2022 / 23 Jumadal Ula 1444
Akhukum fillah
Muhammad Gandi Dawari
Prakata
﷽
Tujuan blog ini dibuat untuk menyebarkan ajaran Islam yang murni melalui internet sebagaimana yang dipahami oleh salafus sholeh sebagai bentuk realisasi dari peran serta mendakwahkan Islam sebagaimana yang Allah Ta'ala firmankan dalam surat Al Ashr ayat ketiga:
وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ
"supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran"
Abu Aisyah (Dr. Dodi Iskandar, S.Si., M.Pd.)
Lihat Profil Selengkapnya ....
No comments:
Post a Comment